Selasa, 26 April 2011

Justin Bieber Populer Melalui Youtube

JAKARTA, M86 - Internet, khususnya YouTube, berada dibalik popularitas penyanyi Justin Bieber yang baru saja menghibur sepuluh ribu penggemarnya di Indonesia dalam My World Tour konser di Sentul International Convention Center.

Video rumahan buatan ibunya di tahun 2007 adalah awal mula perjalananan karir penyanyi remaja asal Kanada ini. Seperti rekaman yang ditayangkan di tiga layar besar di tengah konser, Justin sejak umur dua tahun sudah senang menyanyi, menabuh drum, memetik gitar dan tentu saja berjoget dengan gerakan-gerakan lincah dan lucu ala seorang bocah.

Di kelas kelompok bermain para bocah, Justin tampak sudah merdu sekali menyanyikan lagu "ABCD EFG". Ia tampak senang bernyanyi di depan sorotan kamera amatir ibunya.

"Mama, aku mau tampil di televisi," katanya dengan suara cadel menggemaskan kepada ibunya Patricia Lynn Mallette.

Justin lahir di Strartford, Ontario, Kanada, 1 Maret 1994.

Pada usia 12 tahun, Justin mengikuti kontes menyanyi di kotanya, Stratford, dan memenangkan juara kedua. Sejak itu sang ibu mulai mendokumentasikan penampilannya dan mengunggahnya di YouTube, untuk teman-teman, saudara dan handai taulan yang tak sempat melihatnya tampil.

Pada beberapa videonya, Justin menyanyikan lagu-lagu beberapa penyanyi ternama seperti Usher, Justin Timberlake, Ne-Yo, Chris Brown, dan Stevie Wonder dengan versinya sendiri.

Video amatir yang tadinya untuk kerabat dan keluarga diunduh hingga jutaan kali. Ketagihan, Justin dan ibunya terus mengupload video ke Internet. Semuanya jadi hits di You Tube.(red/*b8)

Tidak ada komentar:

Related Posts with Thumbnails